Senin, 01 Desember 2014

Tips Sukses Belajar

Dalam sekolah tentu kita sering diberi tugas, ulangan, pekerjaan rumah, dan bahkan tes. Terkadang kita bingung bagaimana cara belajar dengan efektif sehingga bisa mendapat nilai yang memuaskan.
Mari kita lihat cara-cara berikut:

1. Ketahui terlebih dahulu tipe cara belajar anda
    umumnya ada beberapa tipe cara belajar. 
    a.) Tipe Visual (belajar dengan melihat)


Mata Cenderung Melirik Ke Atas, Berbicara Dengan Cepat. 

Ciri-ciri :
1.  Mementingkan penampilan.
2.  Berbicara dengan cepat.
3.  Tidak mudah terganggu oleh kesibukan.
4.  Mudah mengingat apa yang dilihat.
5.  Lebih suka menjadi pembaca daripada pendengar.
6.  Membaca dengan cepat dan tekun.
7.  Seringkali mengetahui apa yang harus dikatakan, tapi tidak 
     pandai memilih kata-kata.
8.  Suka mendemonstrasikan.
9.  Mempunyai masalah untuk mengingat instruksi verbal kecuali 
     jika ditulis, dan seringkali minta bantuan untuk 
     mengulanginya.


Tips dan Metode Mempermudah belajar orang Visual :


1. Menggunakan warna untuk menandai hal-hal yang penting      

    (stabilo atau memberi highlights).
2. Menggunakan materi visual seperti gambar, bagan, diagram, 
    dan peta.
3. Membaca buku bergambar.
4. Menggunakan multimedia seperti laptop.
5. Mengilustrasikan ide dalam bentuk gambar.

  b.) Tipe Auditori (mengandalkan pendengaran)

Mata cenderung melirik kekiri, kekanan mendatar bila berbicara, berbicara sedang-sedang saja. 
Ciri-ciri :
1.  Penampilan rapi.
2.  Saat bekerja suka bicara kepada diri sendiri.
3.  Mudah terganggu oleh keributan.
4.  Belajar dengan mendengarkan dan mengingat apa yang 
     didiskusikan dari pada yang dilihat.
5.  Senang membaca dengan keras dan mendengarkan.
6.  Menggerakkan bibir mereka dan mengucapkan tulisan di 
     buku ketika membaca.
7.  Biasanya ia pembicara yang fasih.
8.  Lebih pandai mengeja dengan keras daripada menuliskannya.
9.  Mempunyai masalah dengan pekerjaan-pekerjaan yang 
     melibatkan Visual.
10. Berbicara dalam irama yang terpola.
11. Dapat mengulangi kembali dan menirukan nada, berirama 
      dan warna suara.

Tips dan Metode mempermudah belajar orang Audio:

1. Sebaiknya membaca materi pelajaran dengan keras.
2. Ikut berperan dalam kegiatan diskusi.
3. Gunakan musik untuk belajar.
4. Diskusikan ide dengan orang lain.
5. Rekamlah materi pelajarannya ke dalam kaset lalu 
    dengarkanlah sebelum tidur.

  c.) Tipe Kinestetik (bergerak, bekerja, menyentuh)

Mata cenderung melirik kebawah bila berbicara, berbicara lebih lambat
Ciri-ciri :
1. Penampilan rapi.
2. Berbicara perlahan.
3. Tidak terlalu mudah terganggu dengan situasi keributan.
4. Belajar melalui memanipulasi dan praktek.
5. Menghafal dengan cara berjalan dan melihat.
6. Menggunakan jari sebagai petunjuk ketika membaca.
7. Merasa kesulitan untuk menulis tetapi hebat dalam bercerita.
8. Menyukai buku-buku dan mereka mencerminkan aksi dengan 
    gerakan tubuh saat membaca.
9. Menyukai permainan yang menyibukkan.
10.Tidak dapat mengingat geografi, kecuali jika mereka 
     memang pernah berada di tempat itu.
11.Menyentuh orang untuk mendapatkan perhatian mereka 
12.Menggunakan kata-kata yang mengandung aksi.

Tips dan Metode untuk Mempermudah proses belajar orang Kinestetik :

1. Jangan paksakan diri anda untuk belajar sampai berjam-jam.
2. Ajaklah diri anda untuk belajar sambil mengeksplorasi 
    lingkungannya 
4. Izinkan diri anda untuk mengunyah permen karet pada saat 
    belajar.
5. Gunakan warna terang untuk mengingat hal-hal penting 
    dalam bacaan.
6. Izinkan diri anda untuk belajar sambil mendengarkan musik.

2.  Pahami bukan menghafal

   sebaiknya materi dipahami, dimengerti, dan diresapi. Supaya kita tidak mudah lupa. Bila materi berupa rumus, pahami konsepnya.

4.  Atur jadwal sehari-hari

    sebaiknya anda mengatur jadwal kegiatan sehari-hari, Supaya waktu dapat digunakan dengan efisien.

5.  Jangan Panik

    bila akan mulai belajar janganlah panik, marah, atau bahkan menangis. Pusatkan konsentrasi pada materi. Karena panik hanya akan membuat kita lupa apa yang telah dipelajari.

6.  Makan makanan yang bergizi

   akan lebih baik jika tubuh diberi asupan nutrisi yang mencukupi. Usahakan makan teratur supaya tubuh tetap sehat. Jangan sampai lupa makan. Bila memungkinkan, akan lebih baik bila anda makan makanan 4 sehat 5 sempurna.

7.  Minum Multivitamin

     jaga daya tahan tubuh dengan minum vitamin. Setelah diteliti, ternyata kekurangan sel darah merah, juga bisa menjadi penyebab kantuk. Maka dari itu vitamin juga penting untuk tubuh kita. Namun perlu diingat minum sesuai kebutuhan saja. 

8.  Istirahat yang Cukup

    bila terlalu lelah, jangan dipaksakan, sebaiknya anda tidur terlebih dahulu sebelum belajar. Waktu tidur sebaiknya jangan terlalu lama 30 menit saja sudah cukup. Bila terlalu lama nanti bukannya segar setelah tidur, namun malah ngantuk. Setelah belajar, sebaiknya anda langsung tidur, kurang lebih 7 jam. Karena tidur dapat membantu menyatukan apa yang kita pelajari, serta memberi fleksibilitas untuk mengaplikasikan kemampuan pada situasi yang baru.

Sekian info dari saya, cara-cara di atas saya dapat dari pengalaman saya sendiri. Semoga dapat bermanfaat bagi kita. Cara di atas mungkin bisa membantu, namun cara belajar tiap orang berbeda, sebaiknya sesuaikan dengan cara belajar anda. Jangan terlalu dipaksakan.